Ayo Kenali Manfaat Unik Tas Plastik

Penggunaan tas plastik memang banyak.

Tas ini dipilih karena memberikan keleluasaan yang lebih bagi pengguna. Harganya murah dan gampang dibeli dimana-mana.



Plastik juga memiliki sifat mudah dilipat, ditekuk dan tidak mengalami kerusakan.
Tak heran memang, jika benda yang satu ini sangat digemari masyarakat. Mereka sangat terbantu dan dimudahkan.



Manfaat umum dan unik

Secara umum, tas plastik atau kresek, digunakan sebagai wadah. Baik itu untuk benda padat maupun cair.
Berikut beberapa manfaatnya.

1. Membawa belanjaan dan makanan

Tas plastik banyak difungsikan untuk kegiatan ini.

Barang belanjaan bisa dikemas menjadi satu dan dengan satu kekuatan tentengan, semuanya belanjaan bisa diangkut dengan mudah.
Jadi lebih ringkas.

Terus makanan..
Ketika beli nasi berbungkus-bungkus, semuanya dicelupkan ke dalam tas kresek.

Jika bawa motor, tinggal cantelin saja ditempat penggantungan..
Siap jalan!!

Tidak lupa minuman...

Jaman ketika kecil, beli es pasti dituangkan ke plastik, terus diselipi sedotan. Sruuttt...
Enak banget..

Minum sambil jalan mudah dilakukan..
Iya toh??


2. Handphone

Apa hubungannya??

Ketika hujan lagi rajin turun atau beraktivitas ditempat yang dominan air, ada baiknya handphone dibungkus dengan plastik.

Plastik yang dipakai bisa seperti gambar diatas.

Ketika terbungkus, handphone terhindar dari resiko kemasukan air.

Air adalah salah satu musuh utama hape. Jika ia bisa menyelinap masuk ke dalam, komponen penting langsung mabuk.
Harusnya melakukan panggilan malah memutar musik.

Kesel kan?

Fungsi komponen elektroniknya terganggu. Air memang jago dalam hal ini.

Karena itu, tidak ada salahnya jika beraktivitas ditengah guyuran hujan atau ditempat basah, lindungi hape dengan kantong plastik.
Ikat erat diujung dan aman..


3. Menyambung tanaman

Ini unik..

Ketika adik saya menyambung suatu tanaman dengan tanaman lainnya, ia akan menggunakan plastik seperti diatas untuk membungkus tanaman penyambung selama kurang lebih seminggu.

Hasilnya..
Sambungan tumbuh dan berkembang dengan baik.
Saya sendiri kurang mengetahui alasan pembungkusan tanaman penyambung dengan plastik, tapi hasilnya sangat bagus.


4. Sepatu dan sandal

Ini sangat cocok bagi pekerja kantoran.

Ketika hujan terus berpesta dari tadi malam, pergi ke kantor mau tidak mau harus menerebas terjangan airnya.

Bagi pengguna mobil sih aman..

Kalau pemotor?
Pasti pakai mantel atau jas hujan.

Sepatunya gimana?
Di bungkus dengan tas kresek..

Cantelkan ditempat penggantungan yang sudah disediakan. Sepatu tidak basah dan aman dari colekan air.
Itu untuk yang motornya belum memiliki bagasi gede.

Kalau sekarang, motor sudah dilengkapi bagasi luas, sepatu bisa dimasukkan dengan mudah dan aman dari basah.
Nyaman dipakai pas sudah tiba dikantor.

Terus, ketika di perjalanan, gunakan sandal.

Sandal kalau basah sih tidak apa-apa. Apalagi sandal jepit. Karena terbuat dari karet, ditinju air tidak masalah.
Nanti kering sendiri.

Sandal ini, setelah tidak dipakai di kantor, taruh lagi ke dalam bagasi. Jaga-jaga, siapa tahu ada yang iseng naksir sandalnya..
Biar tidak rugi.


Dipakai bijak

Plastik memberikan kemudahan luar biasa. Membawa barang jadi lebih mudah dan tidak direpotkan. Tinggal tenteng dan beres.

Tapi mesti bijak ya!!
Jangan asal pakai, buang, pakai, buang..

Kalau masih bagus, disimpan dulu.

Nanti bisa digunakan lagi untuk keperluan lain, sehingga tidak perlu sering-sering membelinya.

Mengapa?
Plastik terkenal bandel diurai tanah.

Tidak tanggung-tanggung.
Perlu waktu ratusan tahun bagi tanah untuk menghancurkannya. Beda dengan sampah organik seperti daun atau sisa tumbuhan, dalam rentang 3-6 bulan sudah hancur dan menjadi humus.

Semakin banyak sampah plastik, semakin rusaklah lingkungan.

Ada baiknya sekarang gunakan tas kain.
Tas ini kuat dan tahan lama. Sehingga bisa menggantikan keberadaan plastik yang tidak ramah lingkungan.

Ketika belanja, jangan lupa bawa tas kain ini. Masukkan semua kesana dan tidak perlu meminta tas kresek.
Penggunaan plastik pun menurun.
Let's go green..


Baca juga :

Post a Comment for "Ayo Kenali Manfaat Unik Tas Plastik"