Penggunaan satuan untuk mengukur luas tanah ada beberapa. Yang umum dikenal adalah hektar dan meter persegi (meter kuadrat).
Selain keduanya, dikenal juga "are".
Di Bali, biasanya orang kalau menyebutkan luas tanah selalu menggunakan "are" dan sangat jarang menyebut meter persegi.
Hubungannya bagaimana?
Ok, lihat di bawah ini :
1 Are = 100 m2
1 hektare = 100 Are
1 hektare = 10.000 m2
tangga ukuran luas |
Sekarang coba perhatikan gambar diatas. Kita bisa mendapatkan beberapa hubungan satuan.
1 Are = 100 m2
1 dam2 = 100 m2
1 dam2 = 1 Are
Hektar juga sama.
1 hektar = 10.000 m²
1 hm² = 10.000 m²
Sehingga 1 hektar = 1 hm².
Untuk memudahkan mengingat, hektar dan hm² sama-sama huruf depannya "h". Ini bisa dijadikan patokan jika lupa.
Contoh pengubahan satuan
Berdasarkan data-data di atas, kita bisa mengubah beberapa satuan yang berhubungan dengan hektar dan are.
1 hektar = 100 are
1 are = 100 m²
1 hektar = 10.000 m²
Terus...
2 hektar = 200 are
2 hektar = 20.000 m²
1,5 are = 150 m²
17 are = 1700 m²
3000 are = 30 hektar
100.000 m² = 10 hektar
Silahkan gunakan persamaan satuan di atas untuk menemukan padanan satuan yang diinginkan.
Masing-masing daerah berbeda
Dikebanyakan daerah, pengukuran tanah yang kecil biasanya menggunakan meter persegi (m²). Misalnya luas tanahnya berapa?
Luas tanah saya 80 m².
Harga tanahpun dihitung per meter persegi.
Misalnya di daerah Jakarta, harga tanah pastinya mahal. Rata-rata sudah di atas tiga juta rupiah per meter persegi.
Jika membeli tanah 1 are atau 100 m², maka uang yang harus dibayarkan adalah (asumsi harga per meter persegi tiga juta rupiah)
= 100 × 3.000.000
= 300.000.000
Jadi,
Rp. 300.000.000,00 harus dibayarkan demi menebus tanah seluas 1 are atau 100 meter persegi.
Hmmm...
Mahal ya?
😁
Dan untuk di Bali, pasti orang ketika membicarakan tanah, yang digunakan adalah are.
Berapa luas tanahnya?
10 are.
Begitulah jawabannya.
Jika ingin mengubah ke bentuk m², tinggal kalikan saja dengan 100.
Beres.
Ada juga satuan "acre" atau "ekar"
Pernah mendengarnya?
Satuan ini bukan are ya, jangan sampai salah.
Amerika memang masih menggunakan satuan-satuannya sendiri, dimana kebanyakan negara lain sudah menerapkan satuan sistem internasional (SI).
Di negara ini orang-orang lebih senang menyebut feet daripada meter, inchi daripada centimeter dan sebagainya.
Termasuk luas tanah.
Mereka lebih senang menyebut "acre".
1 acre = 4046 m².
Nah...
Konversi yang rumit bukan?
Angkanya tidak bulat.
Tapi itulah budaya, setiap daerah mempunyai cara masing-masing untuk menyatakan satuan, baik itu panjang ataupun luas.
Baca juga ya :
Post a Comment for "Satuan Luas Tanah Hektare dan Are"