Wow, Pulpen Ini Tidak Pernah Kehabisan Tinta

Pulpen ini selalu menjadi senjata ketika sedang bertarung dengan berbagai macam soal dari beberapa pelajaran

Bentuknya klasik, sangat saya sukai.



Dan pas jaman masih SD, pulpen inilah yang sering digunakan oleh guru dan sangat menginspirasi saya untuk terus memanfaatkannya.

Baca juga :

Kejadian unik!!

Waktu itu saya sedang mengajar 4 orang anak SMA yang akan menghadapi ujian nasional, cewek cakep semua lagi..

pulpen
Pulpen

Saya bingung harus menjatuhkan pilihan kemana, pilihan pulpen apa yang pas untuk mengajar mereka.. :)

Got it!!

Pulpen diataslah yang menjadi sandaran dalam menghadapi terjangan soal yang dilayangkan oleh murid-murid tersebut.

Ada sekitar 3 bulan saya mengajar mereka dan selalu menggunakan pulpen ini di setiap kesempatan.

Pelajaran yang diajar adalah matematika dan fisika, dimana pelajaran ini menuntut saya untuk terus menulis dan mencoret dalam menjelaskan setiap soal yang dibahas.

Ketika sedang menjelaskan, pulpennya macet dan memutuskan untuk mogok dalam mengeluarkan tinta.

Isinya habis..

Tangan langsung bertindak sigap merogoh dan mengubek tas untuk menemukan penggantinya, tinta cadangan langsung dipasang ke pulpen ini.

Itulah salah satu alasan lagi mengapa saya menyukai pulpennya, karena bisa mengganti tinta saja tanpa mengganti body-nya.

Mereka memelototi saya mencabik pakaian (baca : plastik pembungkus) tinta dan tiba-tiba ada yang mengeluarkan unek-uneknya :

"Ohh.. tintanya bisa diganti ya kak? Pantesan kakak ga pernah ganti pulpen. Saya kira pulpennya itu ga bisa habis-habis. Soalnya kakak terus memakainya sedangkan saya sudah mengganti pulpen beberapa kali. Saya mau menanyakan itu dari dulu, tapi saya malu, hehe", begitulah celetuknya.

Ternyata pernyataan murid saya yang satu ini di setujui oleh ketiga temannya yang lain.

"Jadi kalian ga tahu ya kalau ada pulpen yang bisa diganti tintanya saja? Kemana saja kalian dik?"

"Ke hatimu kakak"..

Gubrak....

Baca juga :

2 comments for "Wow, Pulpen Ini Tidak Pernah Kehabisan Tinta"

  1. Wihhh... kirain beneran gx abis abis, ternyata diisi ulang toh :D haha

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, hanya diisi ulang saja. lagian mana ada tinta yang ga habis-habis.. hehehe..

      Delete