Nah, dalam kalimat itu ada kata "menang" dan "juara", tapi penggunaannya berbeda.
Arti dari menang dan juara sangat hampir mirip, tapi memiliki penggunaan yang berbeda dan contoh jelasnya ada di kalimat diatas.
Terus bagaimana cara membedakan kedua kata ini dengan mudah?
Tenang, ini dia perbedaannya
Ada cara mudah untuk membedakannya, tapi perhatikan dulu gambar dibawah.
Contoh kejuaraan/turnamen |
Pertandingan pertama tim B memenangkan pertandingan melawan A (Bukan tim B menjuarakan pertandingan dengan tim A ya). Pertandingan berikutnya tim C memenangkan pertandingan dengan tim D.
Akhirnya tim B dan C bertemu dipertandingan terakhir dan yang memenangkan pertandingan adalah tim C.
Akhirnya tim B dan C bertemu dipertandingan terakhir dan yang memenangkan pertandingan adalah tim C.
Tim C selain memenangkan pertandingan melawan tim B, juga menjadi juara dari turnamen sepakbola ini.
Perbedaannya
Melihat contoh diatas, kita bisa membedakan arti dari menang dan juara.
Menang ketika kita berhasil mengalahkan tim lain dalam satu pertandingan, sedangkan juara berarti kesuksesan menjadi yang terbaik dari suatu turnamen dengan mengalahkan banyak tim dan setelah memenangkan beberapa pertandingan.
Juara memiliki tingkatan yang lebih tinggi dari menang dan seperti itulah kira-kira perbedaan dari keduanya.
Mudah-mudahan bisa membantu ya..
Baca juga ya :
Post a Comment for "Sudah Tahu Perbedaan Dari Menang dan Juara? "