Mungkin kita pernah membeli celana di mal atau toko, setelah mencoba di rumah ternyata tidak puas dengan barangnya.
Model celana yang bagus kadang kurang cocok, karena ukurannya kecil ataupun tidak nyaman di pinggang.
# Mencari ukuran
Carilah ukuran yang benar-benar pas dan nyaman dilekatkan pada pinggang. Kamar pas hadir membantu lho.
Ok..
Tes keluwesan
Cek kenyamanan bahan di kulit
Sering mengalaminya?
Nah...
Agar tidak terulang lagi, ada baiknya baca dulu deh tips dan trik di bawah ini. Sehingga tidak menimbulkan penyesalan.
Sudah dua kali nih saya kecolongan.
Akhirnya baru ngeh dan sadar. Ternyata cek dan ricek harus dijalankan demi mendapatkan produk yang sesuai harapan.
Cari modelnya dulu
Model celana yang bagus kadang kurang cocok, karena ukurannya kecil ataupun tidak nyaman di pinggang.
Tidak masalah...
Carilah model lain.
Warnanya bagaimana, bentuknya, jenis kain yang dipakai dan sebagainya. Setelah sreg, lanjutkan dengan langkah berikut.
# Mencari ukuran
Carilah ukuran yang benar-benar pas dan nyaman dilekatkan pada pinggang. Kamar pas hadir membantu lho.
Kalau membeli celana, saya lebih senang ditempat yang menyediakan "kamar pas", karena bisa mencoba dan ketemu ukuran yang pas.
Ukuran celana sudah dan sekarang adalah tahapan yang tidak kalah pentingnya.
Pengecekan lanjutan di kamar pas
Sudah dapat ukuran yang tepat?
Pengecekan lanjutan di kamar pas
Sudah dapat ukuran yang tepat?
Nah kalau sudah, sekarang saya bagikan tips yang masih dilakukan saat berada kamar pas.
Tes keluwesan
Celana yang sudah pas ukurannya di pinggang itu masih anda kenakan ya!
Jangan diganti dulu.
Lakukan tes berikut :
- Coba jongkok, enak apa tidak dipakai?
Naik turun berapa kali dan rasakan. - Angkat satu kaki, gantian.
Nyaman apa tidak?
Jika tidak ada masalah, berarti celananya sudah pas dan nyaman.
Tetapi jika janggal, segera ganti. Cari model lain yang lebih pas pada tubuh. Jangan dipaksakan membeli barang yang tidak membuat nyaman.
Saya pernah membeli celana panjang, modelnya bagus, kainnya terlihat elegan, bahkan dilabeli harga murah.
Ngiler dong.
Di kamar pas sudah dicoba, di pinggang pas.
Eh, setelah di pakai sehari-hari untuk kerja, baru ketahuan kekurangannya. Setelah diajak jongkok kok terlalu ketat, kurang enak dipakai.
Agak nyesel juga sih.
Nah...
Ketika membeli celana yang baru, saya selalu melakukan tes ini. Diajak jongkok dan angkat-angkat sedikit untuk menelisik tingkat kenyamanannya.
Cek kenyamanan bahan di kulit
Setelah pas ukuran dan enak digerakkan ke sana ke mari, bisa dilanjutkan dengan proses selanjutnya. Tes kenyamanan bahan.
Enak tidak dipakai di kulit.
- Apakah ada sensasi gatal?
- Bahannya terasa ada bintilan-bintilan?
- Membuat kulit nyaman atau tidak
Rasakan kainnya.
Cek apakah benar-benar enak dipakai. Jika iya, bolehlah dibeli.
Ini juga menjadi kecolongan yang kedua.
Waktu itu modelnya sudah pas, enak di pinggang. Setelah membayar dan diajak mampir ke rumah, pas dipakai lagi kok kainnya aneh.
Serasa ada banyak bintilan yang menyembul.
Tidak enak di kulit.
Aduh...
Salah lagi nih...
Untungnya setelah beberapa lama dipakai, bintilannya terasa berkurang dan sekarang lebih enakan di pakai.
Tetapi tetap saja agak kurang nyaman.
Ya...
Dibuang sayang, soalnya harganya lumayan.
😁
Kesimpulan
Ok...
Sekarang bisa saya simpulkan langkah-langkah sebelum memutuskan membeli celana yang benar-benar nyaman dipakai.
- Ambil model yang diinginkan
- Pastikan ukurannya sudah pas dipinggang
- Tes jongkok, naik turun beberapa kali. Apakah enak dipakai atau tidak.
- Rasakan kualitas bahannya, halus dan enak dipakai atau tidak.
Jika ketiganya sudah enak, boleh lah dibeli.
Andapun tidak akan mengalami kejadian yang saya rasakan, menyesal membeli celana panjang setelah dibawa ke rumah.
Intinya...
Celana yang dipakai, entah untuk kerja atau main, mesti membuat kita yang memakai nyaman dan tidak menghambat pergerakan.
Silahkan dicoba tips ini dan semoga membantu ya...
Baca juga ya :
Post a Comment for "Tips Yang Harus Anda Tahu Sebelum Membeli Celana Panjang atau Celana Pendek"