Yuk Intip Ilmu Fisika yang Diturunkan dari Orang Jaman Dahulu

Ilmu fisika menitikberatkan pembahasan segala sesuatu yang berkaitan dengan aktivitas alam semesta, seperti panas matahari, gerak benda, terjadinya siang  malam dan sebagainya. 

Ilmu ini sudah sangat dipahami oleh orang tua sejak jaman dahulu.



Jaman dahulu

Mengapa saya sebut jaman dahulu? Karena berkaitan dengan pengalaman pribadi bagaimana kakek dan nenek membagi sedikit ilmu fisika walaupun mereka tidak pernah mengenyam bangku pendidikan apalagi mendengar istilah "FISIKA".

Tapi saya kagum, karena mereka belajar langsung dari alam dan menyulapnya menjadi sesuatu yang menguntungkan. 
Bahkan mungkin kakek dan nenek saya ini mendapatkan ilmu fisika dari kakek dan neneknya juga, atau buyut saya. 

Wah lama sekali ya..

Nah berikut adalah beberapa ilmu fisika yang mereka ajarkan kepada saya ketika kecil dan belum mengenal bangku sekolahan. 
Setelah sibuk di dunia sekolah, akhirnya baru saya tahu kalau ilmu yang mereka ajarkan adalah fisika.



Mendinginkan teh panas dengan cepat

Ada dua cara yang diajarkan, bagaimana mengakali teh yang panasnya mengepul cepat dingin. Sehingga lebih nyaman diseruput.

#pertama

Meniupkan udara diatas teh yang panas. Angin membantu mengangkut panas keluar dari teh. Suhu udara lebih dingin dibanding teh, sehingga panas terserap masuk ke udara. Karena udara bergerak, maka panas juga bergerak menjauh dari teh.

#menuangkan ke tempat yang lebih lebar

Waktu itu nenek mengambilkan piring dan menyuruh menuangkan teh panas tadi ke dalamnya. Suhu teh cepat turun karena permukaan yang semakin lebar sehingga mempercepat pendinginan. 

Kok bisa permukaan lebar mempercepat pendinginan?
Permukaan luas membuat teh banyak bersentuhan dengan udara luar. Udara sekitar lebih dingin dan akhirnya lebih banyak panas yang disedot dari teh.
Tehpun adem lebih cepat.

Cara ini lebih ampuh lagi jika dikombinasikan dengan tiupan udara. Proses pendinginan lebih cepat dan kitapun segera bisa menikmati minuman ini.



Menjemur baju

Baju yang ditembak terik matahari lebih cepat kering daripada didiamkan di tempat yang teduh. Para orang tua belajar dari alam bahwa matahari merupakan teman yang pas untuk mengusir air pada pakaian yang baru dicuci.

Saya pun menirukannya, tanpa tahu alasan tepatnya.

Tapi setelah sekolah, semua rahasia ini tersingkap dan sayapun sangat paham kejadian apa yang berlangsung saat penjemuran baju.

Air yang dipanasi sinar matahari perlahan-lahan menguap sedikit demi sedikit. Sampai akhirnya tidak ada yang tersisa di pakaian.
Baju kering siap dipakai.



Membuat air minum dengan merebusnya dulu

Ketika mereka membuat air minum, air yang diperoleh dari sumbernya tidak serta merta ditenggak begitu saja. Air direbus sampai mendidih, disimpan ditempat khusus, setelah dingin baru diminum.

Biasanya ditampung di dalam teko.

Teko ini terbuat dari tanah liat.

Setelah dingin, rasa airnya menjadi semakin segar lho. Ada sensasi "cool" di tenggorokan, rasanya menenangkan.

Air ini memang enak sekali.

Tapi sekarang kita tahu kan alasan apa yang melatarbelakangi air harus direbus dulu sebelum diminum?



4. Membuat tangga di tanah miring untuk pijakan

Jalanan miring mudah membuat kaki tergelincir ketika menapakinya. Apalagi jika hujan, jalannya pasti tambah licin.

Pernah kan meluncur seperti itu?

Para orang tua tidak kalah cerdiknya, mereka membuat undakan-undakan kecil. Manfaatnya apa?

Undakan atau tangga ini membuat kaki memijak bumi ke arah horisontal. Tidak ada kemiringan sama sekali.
Ketika kaki memijak tangga, gaya gravitasi juga bekerja maksimal karena semua permukaan telapak kaki berhasil ditariknya.

Jika ada sudut, pijakan kaki miring, permukaan kaki yang ditarik gravitasi kecil dan peluang tergelincir semakin besar.
Istilahnya sama dengan gaya normal (pelajaran fisika SMA). 

Jika gaya normal kecil, gesekan semakin kecil dan kaki mudah tergelincir.

Jika kaki memijak tangga, gaya normal maksimal, gravitasi bekerja maksimal, gesekan juga maksimal, kaki mencengkram tanah lebih kuat.


Bagi kita sangat umum

Bagi kita, yang sudah bersekolah,  kejadian di atas sangatlah umum dan biasa. Mengingat sehari-hari dialami.

Segala alasan sudah dijelaskan dengan gamblang oleh bapak/ibu guru di sekolah.

Tapi para orang tua jaman dulu mungkin tidak mendapatkan alasan ilmiah dari apa yang mereka lakukan.
Tapi mereka tahu hal itu sangatlah membantu aktivitasnya sehari-hari. 
Mereka langsung belajar dari alam dan mendapatkan solusi atas masalah yang sedang dihadapi. Keren kan?


Baca juga ya :

2 comments for "Yuk Intip Ilmu Fisika yang Diturunkan dari Orang Jaman Dahulu"

  1. Keren mas Eka, yang pasti di sekeliling kita semuanya itu berkaitan sama ilmu fisika

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul mas..
      ilmu fisika adalah ilmu alam yang menarik ya..

      Delete