Youtube Tidak Hanya Untuk Menonton Video Lho. Yuk Ketahui Manfaat Lain yang Tidak Kalah Pentingnya!

Membicarakan tempat menonton video gratis online terbaik, youtube jawabannya. Tidak terbantahkan lagi, youtube kukuh di tempat teratas tanpa pesaing berarti. Ia seakan menjadi pemain tunggal sebagai penyedia jasa streaming video berbagai genre dan peminat.


Biar saya tebak...
Kalau anda mau menonton video, pasti di pikiran langsung meletup "youtube".
Betul tidak?

Youtube seakan sudah "default", tertanam dalam di hati. Kalau urusan video, pasti mainnya ke sini. Dalam sehari, mungkin dua sampai tiga jam nongkrong. Melahap berbagai video menarik yang terus update.

Ini lho manfaat penting youtube

Menonton video sudah pasti!
Youtube menawarkan hiburan gratis, walau diselipi iklan, yang sangat disukai milyaran pengguna internet.

Mereka bebas mengakses berbagai video dengan pancingan kata kunci. Dan asyiknya, aplikasi ini membuka pintunya 24 jam penuh, 7 hari seminggu alias tidak pernah libur.


Terus, apa saja manfaatnya?

Ok..
Inilah manfaat dari youtube selain untuk menonton video.

1. Menyerap informasi baru

Tidak bacaan saja, video juga menawarkan informasi melimpah. Bahkan kita bisa mengamati visualnya, tidak angan-angan layaknya membaca. Sehingga, video menjadi sumber terasyik menambah pengetahuan.

Misalnya ada berita tentang sepakbola.
Kita dengan mudah mengamati jalannya pertandingan, tahu apa saja momen penting yang terjadi dan puas melihat bagaimana sebuah gol terjadi.

Ada banyak informasi yang masuk lewat satu tayangan saja.

Tidak heran...
Jika anak-anak lebih senang belajar dengan video. Bukan untuk menonton film, musik atau game saja, mereka memanfaatkan youtube untuk memperdalam materi pelajaran di sekolah.

Bagi penghobi, youtube sangat membantu.
Mereka mendapat berita menarik terbaru mengenai kegemarannya. Tidak hanya satu, ratusan bahkan ribuan video siap membantu.

Keren sekali kan youtube?


2. Memperdalam keahlian

Mau terjun ke dunia fotografi karena sudah ada kamera baru? Bingung bagaimana cara menghasilkan foto yang bagus dan keren?

Tenang...
Ada youtube.

Ribuan video siap membantu, bagaimana anda harus menggunakan kamera yang bagus, tata cara mem-framing bidikan atau mengolahnya di komputer.
Ada semua.



Jadi...
Anda bisa belajar sedetil-detilnya, sampai mahir menggunakan kamera barunya.

Tidak terbatas kamera, keahlian lain banyak tutorialnya.

Memasak, menjadi videografer, programmer, belajar bahasa asing, memperbaiki alat elektronik dan lainnya. Gunakan kata kunci untuk video yang sesuai minat.


3. Mengerti pelajaran lebih dalam

Jika materi di sekolah kurang dimengerti, silahkan cari referensi di youtube. Mau pelajaran apapun ada, bahkan sampai level kuliah.
Youtube tiba-tiba menjadi teman belajar yang asyik.

Perhatikan videonya, simak penjelasannya dan serap informasi yang diberikan.

Murid-murid lebih senang belajar lewat video, karena mereka langsung melihat objek yang dijelaskan dan tidak perlu membayangkan.
Alhasil pemahamannya lebih bagus.

Misalnya belajar tentang serangga, semisal capung.

Mereka langsung tahu capung itu seperti apa, sayapnya bagaimana, pola hidupnya seperti apa dan ciri-ciri lainnya. Rasa antusias meninggi dan membuat mereka semakin penasaran dengan materi berikutnya.

Jadi...
Guru bisa menyelingi materi dengan video agar proses belajar lebih interaktif dan tidak membosankan. Biarkan murid mengamati dan menarik kesimpulan sendiri.


4. Mencari penghasilan

Kehadiran youtube ternyata membawa angin segar bagi puluhan ribu bahkan jutaan orang yang suka meracik video. Kegemaran ini akhirnya disulap sebagai sumber penghasilan.

Menjadi kontributor atau konten kreator youtube hasilnya lumayan, bagi videonya yang kebanjiran views.

Di Indonesia banyak kok konten kreator yang sukses.



Mereka memiliki ratusan ribu bahkan jutaan subscriber dan penghasilan setiap bulan sangat menggiurkan. Akhirnya, semakin banyak yang tergoda untuk membuat video dan mencoba peruntungan di sini.

Bagi anda yang berminat, silahkan di coba.

Intinya rajin, jangan mudah menyerah dan selalu berusaha. Buat terus video-video menarik dan upload di sini. Siapa tahu nanti berhasil dan mendapatkan banyak view, sehingga penghasilan mulai mengalir ke rekening.


5. Promosi usaha

Brand-brand dunia terkenal sudah lama terjun ke youtube, mereka tahu potensi besar bagi branding perusahaan jika mampu mengolah audiens berjumlah milyaran ini.

Pengunjung harian youtube sangat besar.
Dikutip dari similar web, dalam sebulan ada 34 milyar kunjungan.

Wow...
Besar sekali kan??

Perusahaan besar tahu itu. Mereka tidak melewatkan kesempatan ini guna menjaring lebih banyak pelanggan sembari mempromosikan produk terbarunya.

Apalagi youtube memberikan keuntungan menarik yang disukai pelaku bisnis, yaitu gratis. Mereka tidak perlu membayar untuk upload video.
Hemat budget kan??

Semua pelaku usaha bisa memanfaatkan youtube untuk memperkenalkan produknya kepada pengguna internet.  Semakin banyak yang menonton semakin bagus, efeknya ke tingkat penjualan yang lebih tinggi.

Jadi...
Jangan lupakan youtube untuk sarana promosi usaha anda demi menjaring lebih banyak pelanggan.


6. Mendapat hiburan gratis

Bosan dengan tontonan tv? Acara tv-nya gitu-gitu saja?
Youtube datang menawarkan variasi tayangan yang luar biasa. 

Mau ganti-ganti tidak masalah, tinggal klik dan video terputar.

Tidak seperti tv, di youtube pengguna bisa mengakses banyak video semampunya.

Lebih enaknya lagi tanpa bayar.

Memang ada iklannya, tetapi bisa dilewati. 

Kalau tidak mau ada gangguan iklan harus langganan. Biayanya murah, 60-ribuan per bulan. Tayangan bebas iklan 24 jam anda miliki dan memilih topik yang ada sesuka hati.

Kok bisa youtube terkenal?

Mungkin bisa dibilang kalau youtube menjadi pemain awal dalam industri streaming video. Aplikasi ini mampu memuaskan dahaga warga net yang menginginkan hiburan dalam bentuk audio dan visual.

Belum lagi sejak akuisisi google, tambah tenarlah youtube.

Google, lewat sistem androidnya, membuat youtube menjadi aplikasi default (sudah terinstal) di setiap handphone android.
Kemudahan inilah yang membuat youtube lebih sering diakses.



Apalagi konten kreator diberikan kemudahan menghasilkan uang lewat sistem partnership. Tambah ramailah aplikasi ini.

Jutaan kreator ramai-ramai terjun, membuat video dan menguploadnya. Mereka juga promosi besar-besaran guna meningkatkan jumlah view. 
Akhirnya youtube semakin terkenal dan akan terus terkenal.

Prestasi ini, sampai sekarang, sudah membuat youtube menjadi aplikasi yang otomatis tertanam di ingatan pengguna internet.
Mau cari video apa, pasti ke youtube dan bukan ke yang lain.

Untuk mengalahkan dominasinya, aplikasi lain yang sejenis memang perlu usaha keras. Youtube sudah memiliki tempat di hati banyak orang.
Perlu waktu lama agar bisa menyaingi ketenarannnya.

Fitur "shorts" yang bikin candu

Tiktok hadir di tengah dominasi youtube, tetapi apa yang ditawarkan sangat berbeda. Aplikasi baru ini lebih fokus ke video pendek dengan berbagai pilihan lagu. 
Dalam waktu singkat banyak pengguna tertarik.

Melihat kepopuleran ini, youtube hadir dengan inovasinya "Shorts".

Shorts adalah video pendek berdurasi kurang dari semenit. 

Nah...
Layanan baru ini ternyata digemari pengguna. 

Kalau anda bagaimana?
Kecanduan shorts juga?

Walaupun pendek, shorts mampu menarik perhatian karena isi video singkat dan padat. Informasinya lebih cepat dipahami.

Beda dengan video panjang berdurasi 10 menitan. Sering pengguna tidak sabar harus menunggu lama sampai mendapatkan poin penting dari videonya.
Itulah yang membuat shorts semakin populer.

Dari shorts ini kita bisa mendapatkan informasi cepat.
  • Cara melakukan sesuatu
  • Pengetahuan baru
  • Hiburan singkat
  • Dan hal menarik lainnya.
Atau, jika anda punya informasi baru, bisa lho membuat shorts. Rekam dengan handphone dan bagikan. Siapa tahu yang melihat banyak dan akhirnya mendapatkan uang dari sana.

Kesimpulan

Youtube tidak terbantahkan sebagai aplikasi populer di dunia maya. Milyaran kunjungan setiap hari menjadikan aplikasi ini sangat digemari pengguna internet. Mereka bisa menjelajah berbagai macam topik.

Dari video ini, banyak manfaat yang bisa diperoleh.
Misalnya :
  • Menambah informasi baru
  • Memperdalam keahlian
  • Menyerap pelajaran lebih baik
  • Mencari penghasilan
  • Promosi usaha
  • Mendapat hiburan gratis.
Bagi pelajar, banyak informasi menarik di youtube. Matematika, pengetahuan alam dan sosial, ekonomi, bahasa, ada semua.
Gunakan youtube untuk memperluas pengetahuan.

Jika anda suka videografi, youtube menjadi tempat bermain yang tepat. Anda bisa memperkenalkan karya ke pengguna internet lain. Jika mereka suka, subscriber bertambah. Akhirnya ada jalan mendapatkan uang tambahan.

Bagi pebisnis, yang punya produk bagus, youtube siap membantu promosi usaha. Buat video tentang produknya dan berikan penjelasan detil agar pengguna tergoda.
Penjualan bisa meningkat berkat youtube.

Dan tentu saja, semua pengguna internet bisa mendapatkan hiburan gratis, tayangan menarik yang tersedia 24 jam seminggu.  Hiburan ini bisa menyenangkan gundahnya hati, mengurangi stress di dalam pikiran dan akhirnya merasa lebih lega.

Itulah manfaat youtube bagi kehidupan kita. Aplikasi streaming video ini sangat digemari milyaran orang. Setiap hari tidak terhitung banyaknya video ditonton pengguna yang pastinya bermanfaat bagi mereka.


Baca juga ya :

Post a Comment for "Youtube Tidak Hanya Untuk Menonton Video Lho. Yuk Ketahui Manfaat Lain yang Tidak Kalah Pentingnya!"